Menghasilkan uang dari Handphone:

Pada era sekarang ini Handphone menjadi salah satu benda yang benar-benar sudah sangat akrab dengan kehidupan manusia, dunia juga menjadi dalam satu genggaman dan mempermudahkan manusia dalam kehidupan salah satunya dalam mencari nafkah, berikut adalah beberapa yang dapat menjadi alternative anda:

1.     Menjadi Youtuber
Menjadi Youtuber adalah salah satu pekerjaan yang sangat BOOMING belakangan ini, dengan penghasilan yang tidak sedikit dan cara kerjanya yang terbilang mudah menjadikan orang-orang semakin melirik pada salah satu bidang ini. Namun, apakah semudah itu? OOH tentu TIDAK, untuk menjadi Youtuber anda harus memiliki kreativitas yang tinggi untuk membuat konten-konten menarik, anda juga harus konsisten dalam meng-upload sebuah video, dan tentu saja hal yang penting adalah VIEWERS, jika bukanlah seseorang yang cukup popular maka sebaiknya anda membuat tampilan dan judul semenarik mungkin agar mampu menyaingi para youtuber yang telah populer.

2.    Menjadi Endorsement
Yaa,,, tentu saja jika anda ingin dilirik untuk mengendors suatu barang atau produk, tentu anda harus memiliki social media dulu yah…, dan juga hal yang penting anda aktif dalam bersosial media dan mengumpulkan pengikut sebanyak-banyaknya. Dalam hal ini juga diperlukan kreativitas agar menjadikan media social anda dilirik oleh olshop-olshop.

3.    Menjadi Blogger
Nah…., seperti yang anda sedang baca saat ini ialah blog. Bidang ini cukup mirip dengan Youtuber yaitu sama-sama membutuhkan “pengunjung” (jadi,untuk anda yang sedang membaca terima kasih telah berkunjung ^^hehe) hanya saja penyajiannya beda. Karena di Indonesia ini masyarakatnya masih memiliki minat baca yang kurang makanya youtube sering kali menjadi solusi untuk tips-tips dan lainlain, tapi aku yakin kok yang lebih suka baca juga pasti ada dan akan meningkat apalagi membuka situs web jauh lebih MURAH, ya kan hehe…..

4.    Menjadi Gamers
Woah… kalo ini sih pasti banyak yang suka ya, terutama kaum adam. Menjadi gamers bisa menjadi alternative jika kamu merasa cukup berbakat dan juga bisa loh menjadi reviewer game entah itu di situs web ataupun youtube.

5.    Melalui aplikasi
Nah… sekarang ini udah banyak banget aplikasi yang menjadi salah satu alternative bagi kalian yang tidak ingin menyia-nyiakan fasilitas gadget, ada aplikasi pengajar, pekerjaan online, penjualan pulsa, dll. Jenis aplikasinya juga contohnya snapask, MMBC TOUR & TRAVEL, Panggilin, dll.  

Nah, kesimpulan dari semuanya adalah jika kita ingin menjadikan handphone sebagai salah satu media untuk berpenghasilan tentu saja kita harus memiliki kreativitas, sebenarnya bukan disemua bidang kita harus memiliki kreativitas sih, HANYASAJA jika kita bersaing di bidang yang meliputi cakupan yang lebih luas tentu saja kita juga harus memiliki skill dan kreativitas yang lebih tinggi agar bisa bersaing di lingkungan tersebut.

Namun, ada lebih banyak lagi cara untuk berpenghasilan di dunia yang sangat luas ini intinya adalah HALAL dan BERKAH ya^^

Comments